Kamis, Juni 14

UNIK! danau pink seperti kolam susu stoberi

maaf ya doskoy world sudah lama absen karena staff doskoy males semua(HOHOHO) gak kok semua staff doskoy hanya tidak bisa update yang baru karena masalah UKK(ulangan kenaikan kelas) jadi sekarang saya Rizky akan memberikan info baru





Dari udara, perairan itu tampak seperti kolam susu stroberi. Merah muda. Persis seperti paduan cairan susu dan sirup stroberi. Dengan penampakan seperti ini, banyak orang menyebutnya sebagai danau pink. Dikutip dari Daily Mail, nama sebenarnya adalah Danau Retba, berlokasi di Senegal, Afrika Barat.

Mengapa airnya bisa berwarna pink? Berdasar sejumlah penelitian, warna air danau itu terkait dengan tingginya kandungan garam. Tak seperti penampakannya yang terkesan manis, kandungan garam di perairan itu mencapai 40 persen.


Dengan keunikan yang tersaji, danau pink ini juga menjadi magnet bagi wisatawan untuk rekreasi. Seperti pemandangan di Laut Mati, banyak pengunjung yang menguji tingkat kepekatan garam dengan mengapung di danau.

Tingginya kadar garam membuat mereka tak mungkin tenggelam di danau sedalam tiga meter itu.

Tidak ada komentar: